6/12/13

Nokia Lumia 620, Almost Perfect Phone?


Basically, I'm a big fan of Nokia. Kelas 3 SMP, gue dikasih Nokia 3230 warisan dari bokap. Saat itu, 3230 termasuk handphone paling canggih dengan Symbian OS-nya. Setelah masuk SMK, gue dapet penggantinya, si Nokia 2700 Classic. Kenapa gue sangat senang dengan produk Nokia? Yang pertama, karena daya tahannya. 2 handphone tadi bisa bertahan kurang lebih selama 2 tahun, dan Nokia 3530 punya nyokap bisa bertahan lebih dari 5 tahun. Yang kedua, karena user interface yang mudah. UI punya Nokia itu sangat bersahabat, beda banget kalo dibanding UI punya Son-Er, Samsung, dan lain sebagainya. Yang terakhir, karena tradisi kayaknya. Hampir semua orang di keluarga gue pake Nokia, sebelum BlackBerry menyerang. :|


Trus, disaat Android & BlackBerry sedang nge-trend, tiba-tiba gue ngeliat berita soal Windows Phone. Cukup terkejut dengan berita ini, karena Nokia bisa saja menggunakan pilihan OS yang lebih populer seperti Android. Tapi, kenapa mereka memilih Windows Phone. Pasti ada sesuatu dibalik ini. Menurut Steve Kovach di Business Insider, adalah taruhan yang sangat berisiko dengan menganggap Windows Phone akan menjadi OS yang besar, dengan beberapa kontroversinya.

Sampai sekarang, Nokia dan HTC sepertinya (CMIIW) adalah pengguna terbesar Windows Phone OS di jajarannya. Otomatis, itu juga membantu usaha Microsoft untuk mempromosikan OSnya yang notabene masih lumayan tertinggal dibanding Android atau iOS walaupun jauh lebih baik dibanding BlackBerry OS.

Dari beberapa review yang gue baca, memang masalah utama di Windows Phone adalah miskinnya apps. Sangat sedikit apps populer yang tersedia, walaupun sepertinya beberapa apps yang tersedia sangat menarik. Ada XBox Music, yang bisa membantu synchronize music library anda dari PC maupun XBox masuk ke handheld Anda. Ada juga HERE Maps, yang terhitung handal dibandingkan dengan Google Maps. Tetapi, gue tetap berharap agar Microsoft segera menggandeng developer handal apabila tidak mau tertinggal dengan Android maupun iOS.

Tapi, secara keseluruhan, Windows Phone dan Nokia Lumia 620 adalah ponsel yang "hampir" sempurna. Dengan dimensi 115.4 mm x 61.1 mm x 11 mm dan berat hanya 127 gram, ya masih lumayan nyaman lah buat masuk ke kantong. Ngga ngeberatin kaya si Berry Hitam. :p

Trus, dengan ukuran layar sekitar 3.8 inch dengan resolusi WVGA alias 800 x 480 pixel, insyaallah puas deh kalo mau nonton video dan liatin foto-foto gebetan. *uhuk* Cuma, gue agak kuatir dengan touchscreen-nya karena trauma dengan screen Nokia yang lama. Tapi, kekuatiran gue ngga terbukti pas gue nyoba Lumia 510, touchscreen-nya ngga kalah nyaman sama punya Samsung atau iPhone! ^^

Dari koneksi juga ngga kalah canggih, dengan jaringan GSM dan HSPA di 850/900/1850/1900/2100 Mhz. Browsing udah pasti lancar, yaiyalah! Dengan kecepatan maksimum 21.1 Mbps untuk download dan 5.76 Mbps untuk upload, ada yang meragukan kemampuannya? Kalian juga bisa stay connected dan tetap bisa eksis di socmed di luar negeri, thanks to 3.5G connection and Wi-Fi. Serunya, Lumia 620 ini juga bisa menjadi router yang bisa membagi Wi-Fi hingga 8 perangkat. Dan ini semua didukung oleh Internet Explorer 10 dan aplikasi socmed Facebook, Twitter, Foursquare dan LinkedIn for Windows Phone. ;)


Smartphone ngga akan ada gunanya kalo lagi low-batt. Lumia 620 memakai baterai dengan kapasitas 1300 mAh, dan bisa standby up to 330 jam, waktu bicara maksimal 10 jam, dan waktu pemutaran musik 61 jam. Nah, itu yang paling ditunggu! Sebagai musicaholic, musik susah lepas dari kehidupan gue. 61 jam itu akan sangat berarti. :p



Didukung dengan prosesor Qualcomm Snapdragon S4 berkecepatan 1Ghz, jangan takut handphone ini akan lelet. Berbagai aplikasi bisa dijalankan dengan lancar jaya, kaya jalan tol kalo dini hari. XD Udah gitu, Lumia 620 ini juga punya RAM sebesar 512 MB dan internal HDD sebesar 8GB. Kalo masih kurang, kalian bisa tambahin kapasitas itu berkat MicroSD slot dengan kapasitas maksimal 64GB. 64GB bro~ Belum lagi, kalian juga bisa menyimpan data kalian di Microsoft SkyDrive yang bisa kalian gunakan gratis hingga 7GB.


Ada beberapa apps yang menarik di Lumia 620 ini, kebanyakan bertumpu ke kamera utamanya yang resolusinya 5MP. Ada Cinemagraph, SmartShoot, dan HERE City Lens. Cinemagraph itu aplikasi yang bisa yang bisa membuat foto diam Anda menjadi lebih menarik dengan menambahkan beberapa animasi di beberapa titik. Di SmartShoot, kalian bisa mengambil sekian banyak foto dalam sekali klik shutter. Jadi, kalian bisa memilih beberapa foto yang menurut kalian paling bagus. Ucapkan selamat tinggal kepada foto blur, ngga fokus, gelap, dan sebagainya! Nah, fungsi HERE City Lens ini kurang lebih seperti peta. Namun, kalian juga bisa melihat beberapa tempat menarik di sekeliling spot kalian berdiri hanya dengan mengarahkan kamera ke titik yang dituju. Biarkan kamera bekerja, lalu aplikasi ini akan memberikan segala informasi yang kalian butuhkan tentang tempat tersebut. Akan sangat berguna kalo kalian sedang traveling ke tempat baru. :))

Singkatnya, kalo kalian nyari handphone yang ngga mainstream, Nokia Lumia cocok jadi handheld kalian. Bosen dengan Android, BlackBerry, atau iOS? Bisa oshihen sebentar ke Windows Phone. :))

PS.
Tulisan ini sedang mengikuti Writing Competition di Microsoft Indonesia. Bantu gue dengan like tulisan gue disini ya. Thanks!! :))

No comments:

Post a Comment

Ehm, sudah tahu aturan komentar yang baik dan benar kan?